fbpx
Home
Layanan
Terapi AutisTerapi Sakit JantungTerapi Saraf Kejepit
Artikel Kesehatan
Tanya Jawab
Hubungi Kami
Kantor Pusat:
Jl. Pd. Betung Raya No.10A, Pd. Karya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15220
LAYANAN KONSULTASI GRATIS:
artikel
ARTIKEL KESEHATAN

Waspadai 7 Pantangan Tersembunyi Penyakit Gula dan Solusi yang Efektif

12/Jun/2025
Rate this post

Tempat pengobatan sakit jantung Jakarta dan Pekanbaru – Penyakit gula atau diabetes mellitus merupakan kondisi kronis yang membutuhkan pengelolaan gaya hidup dalam jangka panjang, terutama untuk kebiasaan harian dan pola makan. Tak sedikit penderita diabetes itu hanya fokus untuk menghindari makanan yang manis-manis saja, faktanya ada beberapa pantangan lain yang lebih berbahaya sedang bersembunyi dibalik kata “sehat” atau kebiasaan harian kita.

Baca juga : 4 Pilihan Pengobatan Untuk Penderita Jantung Lemah

Berikut ini, akan kita ulas 7 pantangan tersembunyi  penderita diabetes atau penyakit gula yang sering kali diabaikan dan solusi tepat yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

1. Sarapan Instan atau Tidak Sarapan Sama Sekali

Sarapan mie instan, roti tawar putih, atau bahkan melewatkan sarapan ternyata bisa memicu lonjakan atau penurunan drastis kadar gula darah dalam tubuh kita. Jadi, sebaiknya pilih sarapan yang tinggi serat dan protein, seperti:

  • Oatmeal tanpa gula dengan tambahan irisan pisang
  • Telur rebus dengan roti gandum utuh
  • Smoothie sayur dengan chia seed

2. Makanan “Rendah Lemak” Tapi Tinggi Gula Tambahan

Produk seperti yoghurt rendah lemak, granola, atau sereal diet yang sering kita temui itu ternyata mengandung gula tambahan sebagai pengganti rasa. Solusinya:

  • Baca label kandungan gula sebelum membeli atau mengkonsumsinya (hindari kandungan gula tambahan >5 gram per sajian)
  • Pilih yoghurt tawar dan tambahkan buah sendiri
  • Buat granola sendiri tanpa memberikan gula tambahan di tiap sajiannya

3. Minum Kopi atau Teh dengan Krimer dan Pemanis Buatan

Tahukah kamu? Krimer non-dairy dan pemanis buatan bisa memicu resistensi insulin apabila dikonsumsi secara berlebihan. Jadi, jika ingin menikmati kopi atau teh tanpa berisiko menaikkan gula darah, kamu bisa tambahkan:

  • Kayu manis sebagai perasa alami
  • Gunakan susu nabati tanpa gula (almond, oat)
  • Nikmati kopi hitam atau teh tanpa pemanis

4. Ngemil Tanpa Kontrol (Termasuk “Cemilan Sehat”)

Cemilan seperti kacang madu, granola bar atau bahkan buah-buahan kering yang sering dianggap sehat tapi tinggi kalori dan gula tersembunyi. Jadi, sebaiknya ganti camilan anda dengan camilan yang tinggi serat dan rendah indeks glikemik, seperti:

  • Wortel dengan hummus
  • Edamame kukus
  • Segenggam kacang almond tawar

5. Makan Malam Terlalu Larut atau Berat

Makan malam yang berat atau terlalu dekat dengan waktu tidur Anda bisa membuat kadar gula naik saat tidur. Jadi, sebaiknya atur waktu makan malam Anda setidaknya:

  • Makan malam 2 hingga 3 jam sebelum tidur
  • Pilih menu yang ringan seperti sup sayur, dada ayam panggang atau tempe rebus
  • Hindari konsumsi nasi atau makanan dengan kandungan karbohidrat pada malam hari

6. Stres Emosional yang Tak Terkontrol

Ternyata stres itu bisa meningkatkan kadar gula darah, karena stres itu memicu hormon kortisol yang bisa meningkatkan kadar gula darah meskipun pola makan Anda sudah dijaga. Jadi, solusi tepatnya yaitu:

  • Melakukan aktivitas yang dapat meredakan stres sperti meditasi, jalan pagi atau menulis jurnal
  • Tidur yang cukup setidaknya 7 hingga 8 jam untuk menyeimbangkan hormon
  • Konsultasikan pada psikolog jika stres berkepanjangan

7. Gaya Hidup (Duduk Sepanjang Hari)

Kurang gerak dapat menyebabkan tubuh menjadi sulit menggunakan insulin secara efisien. Jadi, mulailah bergerak setidaknya:

  • Sisipkan aktivitas fisik ringan tiap 1 hingga 2 jam
  • Lakukan 30 menit jalan kaki atau bersepeda setiap hari
  • Ikuti yoga atau senam diabetes ringan

Hidup Seimbang, Gula Stabil
Dengan menghindari pantangan penyakit gula atau diabetes itu tak berarti hidup jadi terbatas. Justru dengan mengetahui jebakan tersembunyi dan menerapkan solusi praktis, para penderita diabetes bisa hidup lebih nyaman, aktif dan sehat. Kuncinya ialah konsistensi, kesadaran dan kontrol diri.

Bagi Anda penderita diabetes atau penyakit gula dan ingin sembuh, Rumah Terapi Medical Hacking adalah solusinya. Jangan ragu untuk konsultasi langsung ke Medical Hacking.

Hubungi kami dan temukan keajaiban di Rumah Terapi Medical Hacking.

Tenaga Kesehatan Profesional
bu-fitri
M. Roihan Naufal, Str, Akp 
umi ana terapis medicalhacking.co.id
Cherly Rahma Atillah, Str, Akp
tenaga medis
Str, Akp
LIPUTAN MEDICAL HACKING DI MEDIA
berita
TESTIMONI DARI YANG PERNAH BEROBAT
testimoni medicalhackingtestimoni medicalhacking2
testimoni medicalhacking3testimoni medicalhacking4
testimoni medicalhacking5testimoni medicalhacking6
testimoni medicalhacking7testimoni medicalhacking8
logo trans hitam
Konsultasi Gratis!
Rumah Terapi Medical Hacking, "The Real Medical Hacker"
Alamat rumah terapi Medical Hacking
MEDICAL HACKING PUSAT
Jl. Pd. Betung Raya No.10A, Pd. Karya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15220
+62 852-8196-6899
CABANG BEKASI
Jl.Pulo Ribung Blok AR1 No.29 Ruko Taman Galaxy, Grand Galaxy, Jakasetia, Bekasi Selatan – Jawa Barat 17147
Google Maps
+62 822-7478-9899
CABANG PEKANBARU
Jl. Dahlia No .34, Kec. Sukajadi, Kota Pekanbaru, Riau 28122
Google Maps
+62 821-2266-8799
support
LAYANAN KONSULTASI GRATIS
icon
© Rumah Sehat Medical Hacking 2019
map-markerchevron-down-circle